Ganti Packing
Ganti Packing/Oper Packing digunakan untuk merubah label karena jenis box dan/atau jumlahnya berbeda. Dikarenakan pada YES tidak ada pengetikan jumlah.
Ganti Packing/Oper Packing dilakukan oleh Finishing (menggunakan sidik jari Finishing) sebagai bentuk laporan aktivitas Finishing atas pekerjaan Oper Packing. Dengan demikian maka kinerja Finishing dapat terukur dan kemampuan telurus akan tinggi.
Ganti Packing atau Oper Packing dilakukan oleh FINISHING dengan cara :
1. Gudang mengeluarkan barang dengan Packing tidak standard dari Gudang melalui Pengeluaran Gudang ke Finishing (menggunakan sidik jari member Finishing yang terdaftar).
2. Finishing melakukan registrasi barcode label melalui Over Packing IN, untuk mendata box mana yang AKAN dioper-packing (karena tidak semua box di Finishing itu akan dioper-packing).
3. Finishing melakukan Oper packing.
4. Setelah selesai oper packing, finishing melakukan registrasi barcode label melalui Over Packing OUT, untuk menentukan tujuan Box Standard box-box yang TELAH dioper-packing dan mencetak Label Barcode Baru.
5. Finishing mengembalikan barang yang sudah dioper-packing ke Gudang melalui Balikan 2nd Proses. Dengan mengembalikan ke gudang maka saldo hutang Finishing akan berkurang.